By - - 0 Comments

Temanggung merupakan salah satu daerah di Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan tempat wisata alamnya. Gunung-gunung yang masih asri dan air terjun bisa dengan mudah Anda temukan.

Seperti halnya di daerah Wonosobo dan Magelang, Temanggung juga menyimpan banyak wisata sejarah menarik. Dengan segala pesonanya, Kota Tembakau ini cocok sekali untuk Anda yang mencari tempat tenang dan rehat dari rutinitas.

Nah berikut ini 18 rekomendasi terbaik tempat wisata Temanggung hits yang wajib Anda kunjungi selama liburan:
Daftar Tempat Wisata Temanggung Populer

Posong Temanggung

Ingin menikmati pemandangan Gunung Sumbing tanpa harus mendaki Sindoro? Datang saja ke Wisata Alam Posong. Lokasinya berada di lereng Sindoro, tepatnya di Tlahab, Kledung, Temanggung pada ketinggian 1823 mdpl.

Dari tempat ini Anda bisa menikmati panorama perkebunan warga serta Gunung Sumbing dengan sangat jelas. Apalagi dengan hawa sejuk pegunungannya, cocok sekali untuk bersantai dari rutinitas kerja seperti di Gardu Pandang Tieng.

Di lahan seluas 1.2 hektar ini, Anda juga bisa camping bersama keluarga atau teman untuk menikmati sunset dan sunrise. Saat malam, bintang-bintang di langit bisa terlihat jelas dan selalu menjadi incaran para fotografer.

Selain itu, tersedia pula spot foto apik dan wahana outbound yang bisa Anda nikmati selama kunjungan. Pemandangan perkebunan dan rumah penduduk juga jadi view apik selama perjalanan Anda menuju lokasi dari loket masuk.

Tiketnya sendiri sekitar Rp20.000,00 per orang dengan karcis parkir antara Rp5.000,00 dan Rp10.000,00. Anda yang ingin berkunjung bisa datang setiap hari mulai pukul 04.00 WIB hingga 16.30 WIB.

Green Canyon Temanggung

Sibajag Green Canyon termasuk salah satu tempat wisata Temanggung instagramable populer di Kota Tembakau. Berbeda dengan Green Canyon Pangandaran, tempat ini mengusung konsep unik yang jarang ada di sebuah bukit.

Saat berkunjung Anda dapat melihat jembatan bambu terpanjang yang membentang di sekitar Bukit Sikendil. Tak hanya itu, ada pula sejumlah gazebo untuk Anda bersantai bersama keluarga menikmati pemandangan.

Panorama bukit yang asri dan air terjun kecil di bawah jembatan menambah syahdu suasana di tempat ini. Keindahan tempat ini tidak kalah dari The Onsen Resort dengan sedikit nuansa Jepang.

Objek wisata ini bisa Anda temukan di Jl. Tambi Sibajag, Sibajag, Canggal, Candiroto, Temanggung. Dengan tiket masuk sekitar Rp15.000,00 Anda sudah bisa menikmati keindahan yang ada setiap hari antara pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Gunung Prau

Tak hanya dari Wonosobo, keindahan Gunung Prau juga bisa Anda nikmati dari Temanggung tepatnya melalui Desa Wates. Jalur pendakian dari desa ini relatif lebih berat namun dengan pemandangan yang begitu menawan.

Waktu pendakian hingga area puncak sekitar 3 hingga 6 jam, tergantung seberapa cepat Anda berjalan. Panorama perkebunan warga serta hutan yang rapat siap menemani Anda selama perjalanan.

Biasanya para pendaki memilih camping di area puncak untuk dapat menyaksikan sunrise Gunung Prau yang instagramable. Sebab dari tempat ini, Anda juga dapat melihat Gunung Sumbing, Sindoro serta gunung lain di Jawa Tengah dengan jelas.

Kawasan gunung ini sangat tepat jadi pilihan destinasi wisata Anda bersama teman untuk melepas penat. Selain suasana yang nyaman, tiket masuknya juga sangat murah hanya sekitar Rp10.000,00 per orang.

Lokasi basecampnya sendiri berada di Jl. Candiroto – Kejajar, KM. 11, Gejungan, Wates, Wonoboyo, Temanggung. Meski buka selama 24 jam, waktu terbaik untuk mendaki adalah saat pagi atau siang hari agar bisa beristirahat saat malam.

Embung Kledung

Masih di sekitaran lembah Sumbing Sindoro, Anda bisa mengunjungi embung cantik bernama Embung Kledung. Kecantikan tempat wisata Temanggung hits ini terletak pada panorama Gunung Sumbing yang dapat terlihat dari embung.

View gunung ini tampak semakin cantik saat sunrise tiba, sehingga tidak sedikit wisatawan yang memilih camping di kawasan ini. Selama bermalam, Anda juga dapat mencoba berbagai hal seru seperti memberi makan ikan atau berfoto di spot selfie menarik.

Keindahan embung ini tidak kalah dari salah satu tempat wisata hits Gunung Kidul yakni Embung Nglanggeran. Akses menuju lokasinya pun mudah karena berada di Jl. Raya Parakan – Wonosobo No.KM.12, Kledung, Temanggung.

Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp7.000,00 hingga Rp15.000,00 untuk bisa menikmati fasilitas yang ada. Jam operasional tempat ini juga fleksibel mulai pukul 05.00 WIB hingga 18.00 WIB jika tidak ingin camping.